Jakarta, Selular.ID – Pengguna iPhone kini tidak perlu khawatir, karena Apple melaporkan akan mengizinkan toko lain memperoleh suku cadang resmi milik Apple.
Setelah sebelumnya, perusahaan berlogo buah itu melarang perangkat kerasnya beredar terkait kebijakan yang ditetapkannya.
Dilansir dari TnW, bengkel pihak ketiga harus mendapatkan sertifikasi terlebih dahulu dari Apple. Perbaikan yang boleh dilakukan juga hanya sebatas perbaikan dasar seperti baterai, speaker dan layanan lainnya.
lebih lanjut Apple mengatakan akan menyuplai toko-toko reparasi dengan suku cadang, alat, pelatihan, manual perbaikan, hingga diagnostik asli yang sama dengan Service Center resmi milik Apple.
Baca juga: Tutup Celah Kerentanan, Apple Gulirkan Update iOS dan WatchOS
“Untuk memenuhi kebutuhan pelanggan kami dengan lebih baik, kami memudahkan penyedia layanan independen di seluruh Amerika Serikat untuk memanfaatkan sumber daya yang sama dengan Penyedia Layanan Resmi Apple,” ujar Jeff Williwams selaku COO dari Apple.
Sebelumnya, toko reparasi pihak ketiga harus mengajukan permohonan sertifikasi AASP dengan berbayar untuk bergabung. Namun, kini perusahaan tidak akan mengenakan biaya untuk mendapatkan sertifikasi perbaikan independen tersebut.
Sayangnya, Apple belum mengungkap biaya suku cadang yang ditawarkannya, tetapi dilansir dari iFixid, menunjukan dokumen yang menunjukan harga yang wajar mulai dari USD16 hingga USD33 atau sekitar Rp400 ribuan untuk baterai.
Baca juga: Apple Tunda Fitur Walkie-Talkie pada iPhone
Dilaporkan dari TheVerge, Sementara akan ada biaya tambahan untuk suku cadang yang berkualitas, hal itu juga berarti biaya reparasi menjadi lebih tinggi.
The post Kini Apple Izinkan Suku Cadang Resminya di Toko Lain appeared first on Selular.ID.
Komentar
Posting Komentar