Jakarta, Selular.ID – Realme akhirnya mengkonfirmasi kehadiran Android 10 dalam beberapa perangkat mereka. Adapun pembaruan menjadi Colos OS 7 berbasis Android 10 ini diklaim membawa sejumlah peningkatan.
“Pembaruan software ini akan menghadirkan grafis game yang lebih halus, peningkatan manajemen RAM dan lebih banyak opsu penyesuaian. UI kostum baru menghadirkan fitur-fitur terbaik dari Android 10,” ungkap Palson Yi, Senior Brand Manager Realme Indonesia, melalui keterangan resmi yang diterima Selular.ID, Jumat (29/11).
Adapun ColosOS 7 menghadirkan beberapa optimisasi background untuk meningkatkan kinerja sistem. Terdapat pula peningkatan manajemen RAM sebesar 30%, yang mampu mengurangi waktu memulai aplikasi hingga 40%.
Sementara, khusus mobile gamer, ColorOS diklaim membawa peningkatan frame rate serta respons sentuhan. Selain itu, disektor kamera juga mengalami penambahan super steady untuk perekaman video khusus Mode Potrait 2.0, Nightscape. Aplikasi galeri juga mengalami pembaruan untuk memungkinkan pengambilan, pengeditan, dan berbagi menjadi lebih cepat.
Baca juga: Alasan Realme Rilis Flagship di Indonesia
Program ColorOS 7 Beta dimulai dari tanggal 27 November 2019, terutama untuk realme X2 Pro. Bagi user yang ingin mengikuti program ini dapat mengisi aplikasi di Komunitas realme. Beta tester dari realme X2 Pro dan realme XT ColorOS 6.7 Beta, yang telah memberikan konfirmasi sebagai beta tester akan diberi kesempatan untuk mencoba dan menguji ColorOS 7 Beta.
Daftar final Beta tester yang dipilih akan diumumkan pada tanggal 9 Desember. Pengujian versi Beta akan dilakukan selama kurang lebih 2 bulan mulai dari 18 Desember 2019 hingga Januari 2020.
ColorOS 7 dengan kostumisasi khusus dari realme akan digulirkan ke seluruh perangkat realme melalui pembaruan OTA. Berikut daftar smartphonenya:
- Realme XT dan Realme 3 pada Januari 2020.
- Realme X dan Realme 5 Pro pada Februari 2020.
- Realme X2 Pro pada Maret 2020.
The post Intip Daftar Smartphone Realme yang Terima Android 10 appeared first on Selular.ID.
Komentar
Posting Komentar